Polwan Polsek Balongan Bripka Tati Haryati Dekatkan Diri ke Warga Lewat Silaturahmi Kamtibmas
INDRAMAYU – Wujud kepedulian dan kedekatan Polri dengan masyarakat terus ditunjukkan oleh jajaran Polsek Balongan Polres Indramayu Polda Jabar. Kali ini, Bhabinkamtibmas Polwan Polsek Balongan Bripka Tati Haryati, S.H hadir langsung di tengah masyarakat desa binaannya di Desa Rawadalem, Kecamatan Balongan, Kabupaten Indramayu. Dalam suasana hangat dan penuh kekeluargaan, Bripka Tati duduk bersama warga serta menikmati makanan sederhana di rumah salah satu warga binaannya. “Kegiatan ini merupakan bagian dari upaya membangun komunikasi yang baik dan menumbuhkan rasa kepercayaan masyarakat terhadap Polri,” ungkap Kapolsek Balongan AKP Dedi Wahyudi, saat dikonfirmasi, Selasa (29/4/2025). Kapolsek menjelaskan, kehadiran Polwan di tengah masyarakat, terutama di desa-desa, memberikan dampak positif karena lebih menyentuh dan humanis, khususnya dalam membina keluarga dan ibu-ibu rumah tangga. Lebih lanjut, AKP Dedi menyampaikan bahwa kegiatan seperti ini juga menjadi sarana deteksi dini t...