![]() |
TB NEWS : HUMAS POLRES INDRAMAYU / ANDRI |
Indramayu – Dalam rangka mendukung kelancaran Operasi Lilin Lodaya 2024, petugas gabungan di Pos Pengamanan Natal 2024 dan Tahun Baru 2025 melaksanakan pengaturan lalu lintas serta memberikan pelayanan langsung kepada masyarakat. Kamis (26/12/2024)
Kegiatan ini bertujuan untuk menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas (Kamseltibcarlantas) bagi para pemudik yang melintas di wilayah hukum Polres Indramayu.
Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kapolsek Patrol, AKP H. Saripudin, menegaskan bahwa pengaturan lalu lintas dan pelayanan kepada masyarakat adalah bagian dari upaya menciptakan rasa aman dan nyaman bagi pengguna jalan selama periode liburan Natal dan Tahun Baru.
“Petugas tidak hanya melakukan pengaturan lalu lintas, tetapi juga memberikan pelayanan kepada masyarakat, seperti membantu menyeberangkan jalan dan memberikan informasi kepada pemudik. Semua ini kami lakukan untuk memastikan perjalanan para pemudik berlangsung lancar dan aman,” ujar AKP H. Saripudin didampingi Kasi Humas Polres Indramayu Iptu Junata.
Dalam pelaksanaannya, petugas juga aktif menyampaikan imbauan kepada pengendara sepeda motor agar tidak melawan arus lalu lintas, demi menghindari kecelakaan dan menjaga kelancaran arus kendaraan.
“Dengan adanya pengamanan dan pelayanan di Pos Pengamanan Natal dan Tahun Baru, diharapkan masyarakat dapat merasakan kenyamanan dan keamanan selama perjalanan, serta menjadikan momentum liburan ini penuh kebahagiaan tanpa gangguan,” kata Kapolsek.