Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

logo POLRES INDRAMAYU TERBARU

iklan 1

Iklan

iklan

Lewat Sambang Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Juntinyuat Ajak Warga Jaga Kamtibmas

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Senin, 28 April 2025 | April 28, 2025 WIB Last Updated 2025-04-28T08:11:50Z
iklan



Indramayu, – Aipda Teguh W., Bhabinkamtibmas Polsek Juntinyuat, Polres Indramayu Polda Jabar melakukan kegiatan imbauan Kamtibmas kepada warga di Desa Pondoh, Kecamatan Juntinyuat, Kabupaten Indramayu, Senin (28/4/2025)



Dalam kesempatan tersebut, Aipda Teguh mengajak masyarakat untuk bersama-sama menjaga keamanan dan ketertiban wilayah agar tetap kondusif.


Aipda Teguh mengajak seluruh warga untuk menjaga situasi yang aman dan kondusif dengan berkolaborasi aktif dalam menciptakan lingkungan yang bebas dari gangguan sosial.


Dalam imbauannya, Aipda Teguh juga mengajak masyarakat untuk mendukung program Presiden Asta Cita, khususnya dalam hal ketahanan pangan, yang memiliki dampak langsung pada kesejahteraan masyarakat.



Beliau mengingatkan warga untuk berhati-hati dalam menggunakan media sosial, mengingat potensi dampak negatif yang dapat timbul dari penyebaran informasi yang tidak jelas atau tidak tepat. Aipda Teguh menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan keharmonisan di dunia maya dan di dunia nyata.


Aipda Teguh mengimbau agar masyarakat segera melaporkan kepada pihak Polsek Juntinyuat jika mengetahui adanya potensi gangguan keamanan, seperti tawuran atau geng motor, yang dapat mengancam ketertiban umum.


Kapolsek Juntinyuat, Iptu Trio Tirtana H., menjelaskan mengenai pentingnya kegiatan ini dalam menciptakan keamanan yang berkelanjutan. 



"Kegiatan imbauan Kamtibmas yang dilakukan oleh Bhabinkamtibmas sangat penting untuk mencegah potensi kerawanan yang dapat merusak situasi kondusif. Kami berharap masyarakat lebih aktif dalam menjaga keamanan lingkungan," katanya.


Lebih lanjut, Kapolsek menjelaskan bahwa kegiatan serupa akan terus dilakukan untuk memastikan keamanan wilayah tetap terjaga dengan baik.


Kapolres Indramayu, AKBP Ari Setyawan Wibowo, melalui Kasie Humas Polres Indramayu, AKP Tarno, mengapresiasi langkah yang diambil oleh Polsek Juntinyuat dalam mendekatkan diri kepada masyarakat dan menyampaikan himbauan langsung terkait Kamtibmas.



 "Imbauan seperti ini sangat penting untuk membangun sinergitas antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan," ujar AKP Tarno.


AKP Tarno juga mengingatkan masyarakat untuk tidak ragu menghubungi layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU melalui WhatsApp di nomor 081999700110 atau call center 110 jika mengetahui adanya potensi gangguan keamanan. 


"Kami siap melayani masyarakat 24 jam dalam memastikan keamanan dan ketertiban di Indramayu," tutup AKP Tarno.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Lewat Sambang Warga, Bhabinkamtibmas Polsek Juntinyuat Ajak Warga Jaga Kamtibmas

Trending Now

Iklan

iklan