Indramayu – Guna menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif, personel Polsek Lohbener jajaran Polres Indramayu melaksanakan kegiatan Patroli Strong Point Wiralodra, Selasa (6/5/2025).
Kegiatan patroli tersebut menyasar sejumlah titik yang dianggap rawan di wilayah Kecamatan Lohbener.
Patroli ini melibatkan sejumlah personel diantaranya Aipda H. Suyono, bersama Aipda Firman S. dan Aipda Ivaldi A., SH.
Kapolsek Lohbener Kompol Ginting Sumantri mengatakan, patroli ini dilaksanakan sebagai bagian dari upaya pencegahan terhadap potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (Guankamtibmas), khususnya yang berkaitan dengan aksi tawuran, geng motor, serta tindak kejahatan C3 (curat, curas, dan curanmor).
Ia menjelaskan bahwa kegiatan ini mengedepankan patroli dialogis dan pendekatan humanis untuk membangun hubungan baik dengan masyarakat.
Lebih lanjut, Kompol Ginting mengungkapkan bahwa personel juga melakukan stand-by di titik-titik Strong Point yang dianggap rawan kriminalitas, guna memberikan rasa aman dan nyaman bagi warga yang sedang beraktivitas.
Kapolsek pub mengimbau masyarakat, Kapolsek berharap peran serta aktif warga dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Kami mengajak seluruh masyarakat untuk tetap waspada, dan segera melaporkan kepada kepolisian jika melihat atau mengetahui adanya potensi gangguan kamtibmas,” ujarnya.
Terpisah, Kapolres Indramayu AKBP Ari Setyawan Wibowo melalui Kasie Humas Polres Indramayu AKP Tarno turut mengingatkan pentingnya kolaborasi antara warga dan aparat keamanan.
"Masyarakat bisa memanfaatkan layanan Lapor Pak Kapolres – SIAP MAS INDRAMAYU melalui WhatsApp 081999700110 atau call center 110. Partisipasi aktif warga sangat kami harapkan untuk menjaga keamanan wilayah bersama-sama," pungkas AKP Tarno.