Cegah Kejahatan dan Laka Lantas, Polsek Lohbener Gelar Patroli Sisir Jalur Rawan

 

Indramayu — Polsek Lohbener Polres Indramayu Polda Jawa Barat menggelar patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) dengan fokus mengantisipasi kejahatan C-3 (Curat, Curas, dan Curanmor), kecelakaan lalu lintas, serta berbagai gangguan kamtibmas lainnya.


Patroli dilakukan dengan menyasar titik startegis di wilayah hukum Polsek Lohbener. Minggu (18/1/2026).


Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Lohbener Kompol G. Sumantri menjelaskan patroli KRYD merupakan langkah preventif kepolisian untuk menjaga stabilitas keamanan dan keselamatan masyarakat.


“Patroli ini bertujuan mencegah tindak kejahatan C-3, menekan angka kecelakaan lalu lintas, serta mengantisipasi gangguan kamtibmas lainnya,” ujar Kompol G. Sumantri.


Selama patroli, petugas tidak hanya melakukan pengawasan, tetapi juga patroli berdialog dengan warga yang ditemui di lapangan. 


Melalui dialog tersebut, polisi menyerap informasi situasi kamtibmas sekaligus menyampaikan pesan-pesan kewaspadaan.


Petugas juga mengimbau para pengguna jalan agar lebih berhati-hati saat berkendara, mengingat kondisi jalan yang licin akibat hujan. 


“Pengendara diminta mengurangi kecepatan, menjaga jarak aman, serta memastikan kelengkapan kendaraan demi keselamatan bersama,” kata Kapolsek.


Kapolsek menegaskan, kehadiran polisi di lapangan diharapkan dapat memberikan rasa aman dan nyaman bagi masyarakat, sekaligus mencegah potensi gangguan keamanan sejak dini.


“Dengan patroli rutin, kami berharap situasi kamtibmas di wilayah hukum Polsek Lohbener tetap aman, tertib, dan kondusif,” tutupnya.


Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengimbau masyarakat agar memanfaatkan layanan pengaduan Polri apabila menemukan potensi gangguan kamtibmas.


“Laporan dapat disampaikan melalui Call Center 110 atau layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 0819-9970-0110,” pungkas AKP Tarno.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perjudian Togel Online Terungkap, Pelaku Ditangkap Langsung Unit Reskrim Polsek Anjatan di Teras Rumah

AKBP Ari Setyawan Wibowo Resmi Jabat Kapolres Indramayu