Kapolsek Gantar Bersama Anggota Lakukan Pengamanan Vaksinasi Covid-19, di SMK PGRI Gantar
TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,----- Kapolsek Gantar Polres Indramayu, Iptu Maman Kusmanto bersama Anggota melakukan pengamanan kegiatan Vaksinasi Covid – 19, di SMK PGRI GANTAR, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Rabu (22/09/2021). Kapolsek Gantar, Iptu Maman mengatakan Kegiatan Vaksinisasi Covid - 19 tersebut digelar oleh Dinkes Kabupaten Indramayu untuk Pelajar Siswa SMK PGRI Gantar. Ia menyebut, sasaran Vaksinisasi pada hari ini sebanyak 250 ( Dua Ratus Lima Puluh ) Siswa. “Adapun siswa yang di Divaksin sebanyak 282 Orang,” terang dia. Kami programkan untuk anak-anak sekolah terlebih dahulu agar bisa belajar tatap muka. “Dengan dilaksanakannya kegiatan ini, dirinya berharap dapat membangun Herd Immunity di tengah-tengah masyarakat Kabupaten Indramayu khususnya Kecamatan Gantar,” tambahnya. Kapolsek juga berpesan, meskipun sudah di Vaksin agar setiap pelajar dapat mematuhi Prokes 5M. Pungkasnya. HMS RES IMYU .