Indramayu – Suasana malam akhir pekan di pusat kota Indramayu terlihat ramai dan semarak. Namun di balik itu, jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama unsur TNI tampak sigap menggelar patroli skala besar untuk memastikan keamanan masyarakat tetap terjaga, Sabtu malam (19/7/2025).
Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) ini dimulai sejak pukul 22.00 WIB, dipimpin langsung Kabag Ops Polres Indramayu KOMPOL Eko Susilo, S.H., M.H., mewakili Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang, S.I.K,. M.H., M.I.K.
Kegiatan melibatkan perwira dan personel dari berbagai satuan fungsi serta dukungan unsur TNI dari Kodim 0616/Indramayu.
Sasaran patroli kali ini meliputi lokasi-lokasi favorit masyarakat di malam hari seperti kawasan Sport Center dan Taman Cimanuk, yang banyak dikunjungi anak muda untuk bersantai atau sekadar berkumpul.
Alih-alih melakukan penindakan tegas, para petugas lebih mengedepankan pendekatan dialogis.
Mereka menyapa remaja yang nongkrong, menyampaikan pesan-pesan kamtibmas secara persuasif, dan mengingatkan pentingnya menjaga ketertiban serta menghindari perilaku menyimpang seperti konsumsi miras atau aksi tawuran.
"Patroli ini bukan semata untuk pengawasan, tapi juga ajang silaturahmi agar kehadiran polisi dirasakan dekat dan bermanfaat," ujar AKP Tarno, Kasie Humas Polres Indramayu. Minggu (20/7/2025)
Ia menambahkan, patroli KRYD ini juga menyasar potensi gangguan lain seperti peredaran narkoba, kepemilikan senjata tajam, premanisme, hingga aktivitas berbahaya yang meresahkan warga.
Menurutnya, keamanan bukan hanya tanggung jawab polisi, tapi juga membutuhkan partisipasi aktif masyarakat.
“Kalau ada hal mencurigakan atau yang berpotensi menimbulkan gangguan, silakan lapor melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU via WhatsApp ke 081999700110 atau call center 110. Kami siap respon,” tegas AKP Tarno.