INDRAMAYU – Mengantisipasi potensi gangguan keamanan selama masa libur panjang Maulid Nabi Muhammad SAW, Polsek Gantar Polres Indramayu Polda Jawa Barat meningkatkan kegiatan patroli di wilayah hukumnya, Jumat malam (16/1/2026).
Patroli Kegiatan Rutin Yang Ditingkatkan (KRYD) ini dilakukan sebagai langkah preventif guna menjamin rasa aman dan kenyamanan masyarakat, khususnya di jam-jam rawan.
Patroli KRYD menyasar sejumlah desa, di antaranya Desa Mekarwaru, Desa Baleraja, Desa Situraja, Desa Gantar, Desa Mekarjaya, dan Desa Sanca.
Kegiatan dipimpin langsung oleh Kapolsek Gantar IPTU Sutarko, S.H., dengan melibatkan personel Polsek Gantar, yakni AIPTU Ratno, AIPDA Subkhan, BRIPKA Mahaden, BRIPKA Opik, dan BRIPKA Busyaeri.
Adapun sasaran utama patroli KRYD meliputi antisipasi aksi geng motor, penyalahgunaan obat-obatan terlarang, kepemilikan senjata tajam, tindak pidana C3 (Curat, Curas, dan Curanmor), peredaran minuman keras, serta pengamanan objek vital.
Dalam pelaksanaannya, petugas melakukan patroli mobiling untuk mencegah terjadinya kejahatan jalanan, penyakit masyarakat, serta potensi gangguan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) lainnya.
Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Gantar IPTU Sutarko menjelaskan kegiatan patroli ini merupakan bentuk nyata kehadiran Polri di tengah masyarakat.
“Patroli ini bertujuan sebagai upaya penegakan hukum sekaligus pencegahan terhadap tindak pidana C3, geng motor, penyakit masyarakat, dan kejahatan jalanan lainnya yang meresahkan serta berpotensi menimbulkan gangguan kamtibmas,” jelas IPTU Sutarko. Sabtu (17/1/2026)
Dengan patroli yang terus ditingkatkan, diharapkan situasi kamtibmas di wilayah Kecamatan Gantar selama masa libur panjang tetap aman, kondusif, dan masyarakat dapat beraktivitas maupun beristirahat dengan tenang. Harap Kapolsek.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengajak masyarakat untuk terus menjadi mitra Polri dalam menjaga keamanan lingkungan.
“Apabila masyarakat menemukan potensi gangguan kamtibmas, kami imbau untuk segera melaporkannya melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 0819-9970-0110 atau melalui Call Center Polri 110,” ujar AKP Tarno.

