Pro Blogger Templates
ZoyaPatel

Bhabinkamtibmas Polsek Gantar Tingkatkan Sinergi Dengan Perangkat Desa Mekarwaru

Mumbai

 

Indramayu – Bhabinkamtibmas Polsek Gantar Polres Indramayu Polda Jawa Barat, Bripka Hendra Sobar Permana melaksanakan kegiatan sambang ke Kantor Desa Mekarwaru, Kecamatan Gantar, Kabupaten Indramayu, Selasa (20/1/2026).


Kegiatan sambang tersebut dilakukan sebagai bagian dari upaya kepolisian dalam mempererat komunikasi dan koordinasi dengan pemerintah desa serta masyarakat guna menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) di wilayah hukum Polsek Gantar.


Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Gantar IPTU Sutarko mengatakan, kegiatan sambang yang dilakukan Bhabinkamtibmas merupakan langkah preventif untuk mendeteksi potensi gangguan kamtibmas sejak dini.


“Melalui sambang ke kantor desa, Bhabinkamtibmas dapat menjalin komunikasi yang baik dengan perangkat desa serta menyerap informasi terkait situasi keamanan di lingkungan masyarakat,” kata IPTU Sutarko.


Ia menambahkan, kehadiran Bhabinkamtibmas di tengah masyarakat juga bertujuan memberikan rasa aman sekaligus mengajak seluruh elemen desa untuk bersama-sama menjaga situasi kamtibmas agar tetap kondusif.


Menurut Kapolsek, sinergi antara kepolisian dan pemerintah desa sangat penting dalam menciptakan stabilitas keamanan, terutama dalam menghadapi berbagai potensi gangguan sosial di lingkungan masyarakat.


“Saya akan terus mendorong peran aktif Bhabinkamtibmas sebagai penghubung antara Polri dan masyarakat dalam menjaga keamanan dan ketertiban,” ujar IPTU Sutarko


Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengimbau masyarakat agar memanfaatkan layanan pengaduan Polri apabila menemukan potensi gangguan kamtibmas.


“Laporan dapat disampaikan melalui Call Center 110 atau layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU melalui WhatsApp di nomor 0819-9970-0110,” pungkas AKP Tarno.

Ahmedabad