Pro Blogger Templates
ZoyaPatel

Jaga Keamanan Objek Vital, Polsek Patrol Gelar Patroli Dialogis ke Sejumlah Perbankan

Mumbai

 

Indramayu – Dalam upaya menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas), khususnya di objek vital, Polsek Patrol Polres Indramayu Polda Jawa Barat melaksanakan patroli dialogis dengan menyambangi sejumlah kantor perbankan di wilayah hukumnya. Senin malam (26/1/2026)


Kegiatan patroli dialogis tersebut dilakukan dengan berdialog langsung bersama petugas keamanan (security) perbankan guna memastikan situasi tetap aman dan kondusif, sekaligus mengantisipasi potensi gangguan keamanan, terutama pada jam-jam rawan.


Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Patrol Kompol H. Saripudin mengatakan, patroli dialogis ini merupakan bagian dari langkah preventif Polri dalam menjaga stabilitas keamanan di lingkungan perbankan.


“Perbankan merupakan salah satu objek vital yang membutuhkan pengawasan ekstra. Melalui patroli dialogis, kami membangun komunikasi aktif dengan petugas keamanan agar potensi gangguan kamtibmas dapat dicegah sejak dini,” ujar Kompol H. Saripudin. Selasa (27/1/2026)


Ia menambahkan, kehadiran polisi di lokasi perbankan juga bertujuan memberikan rasa aman kepada masyarakat yang beraktivitas, termasuk nasabah yang melakukan transaksi, khususnya pada malam hari.


Dalam kesempatan tersebut, personel Polsek Patrol juga memberikan imbauan kamtibmas kepada para security agar tetap waspada, meningkatkan pengawasan lingkungan sekitar, serta segera berkoordinasi dengan pihak kepolisian apabila menemukan hal-hal mencurigakan.


Kapolsek Patrol menegaskan akan terus melaksanakan patroli dialogis secara rutin sebagai bentuk komitmen Polri dalam menciptakan situasi kamtibmas yang aman, nyaman, dan kondusif di wilayah hukum Polres Indramayu.


Terpisah, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno kembali mengajak masyarakat untuk terus menjadi mitra Polri dalam menjaga keamanan dan menjaga lingkungan.


“Apabila masyarakat menemukan potensi gangguan kamtibmas, kami imbau untuk segera melaporkannya melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 0819-9970-0110 atau melalui Call Center Polri 110 ,” ujar AKP Tarno.

Ahmedabad