Patroli Malam Ditingkatkan, Polsek Tukdana Pastikan Lingkungan Warga Aman
Indramayu – Untuk menjaga situasi keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas) tetap kondusif pada malam hari, Polsek Tukdana Polres Indramayu Polda Jabar meningkatkan kegiatan patroli dialogis ke sejumlah titik yang dianggap rawan di wilayah hukumnya. Rabu malam (21/1/2026)
Patroli malam tersebut menyasar Pos Satkamling, kawasan pemukiman warga, serta objek vital seperti mesin Anjungan Tunai Mandiri (ATM).
Dalam kegiatan itu, personel kepolisian tidak hanya melakukan pemantauan, tetapi juga berdialog langsung dengan warga guna menyerap informasi sekaligus memberikan rasa aman.
Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Tukdana AKP Junata Tisnasenjaya mengatakan, patroli malam hari merupakan langkah preventif untuk mencegah potensi gangguan kamtibmas dan tindak kriminalitas.
“Melalui patroli dan sambang ini, kami ingin memastikan situasi lingkungan tetap aman, serta kehadiran polisi benar-benar dirasakan masyarakat, khususnya pada jam-jam rawan malam hari,” ujar AKP Junata Tisnasenjaya. Kamis (22/1/2026)
Selain memantau situasi, personel Polsek Tukdana juga memberikan imbauan kamtibmas kepada warga agar tetap waspada, mengaktifkan ronda malam, serta segera melapor apabila menemukan aktivitas mencurigakan di lingkungan sekitar.
Kapolsek menambahkan, peran aktif masyarakat melalui Pos Satkamling sangat penting dalam menjaga keamanan lingkungan. Sinergi antara kepolisian dan warga diharapkan mampu menciptakan situasi kamtibmas yang aman dan kondusif.
“Kami mengapresiasi warga yang masih aktif menjaga Satkamling. Kerja sama seperti ini menjadi kunci utama dalam menjaga keamanan wilayah,” katanya.
Kegiatan patroli malam Polsek Tukdana berlangsung aman dan lancar sebagai bagian dari komitmen Polri dalam memberikan perlindungan, pengayoman, dan pelayanan terbaik kepada masyarakat di wilayah hukum Polres Indramayu.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengajak masyarakat untuk berperan aktif dalam menjaga keamanan dan menjaga lingkungan.
“Jika menemukan potensi gangguan kamtibmas, masyarakat dapat segera melapor melalui Call Center 110 atau layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU melalui WhatsApp di nomor 0819-9970-0110,” tutupnya.
.jpeg)
.jpeg)
.jpeg)