Polsek Patrol Pantau Debit Air Sungai Bugel, Kapolsek : Banjir Mulai Surut dan Aktivitas Warga Berangsur Normal
Indramayu – Polsek Patrol Polres Indramayu Polda Jabar melakukan pemantauan langsung kondisi banjir di Desa Bugel, Kecamatan Patrol, Kabupaten Indramayu. Kamis (29/1/2026)
Pemantauan tersebut dilakukan untuk memastikan kondisi debit air sungai serta aktivitas masyarakat pasca banjir.
Dalam kegiatan tersebut, personel Polsek Patrol turun langsung ke lapangan menyusuri wilayah yang sebelumnya terdampak genangan.
Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Patrol Kompol H. Saripudin menyampaikan monitoring dilakukan sebagai langkah antisipasi dan bentuk kehadiran Polri di tengah masyarakat saat menghadapi dampak cuaca ekstrem.
“Kami melakukan pengecekan langsung di lapangan untuk memastikan kondisi debit air Sungai Bugel serta memastikan lingkungan warga dalam keadaan aman,” ujar Kompol H. Saripudin.
Kegiatan monitoring dan pengecekan banjir tersebut dilaksanakan oleh Anggota Piket Polsek Patrol Aipda Wahidin dan Bripka Sarudin, dengan menyasar beberapa permukiman warga di Desa Bugel.
Berdasarkan hasil pemantauan, kondisi di sejumlah wilayah terpantau sudah berangsur normal.
“Di antaranya, Blok Plawad, Blok Tengah, dan Blok Sukawera tidak ditemukan adanya genangan air. Sementara itu, di Blok Lapangan Bola RT 01/02 dan RT 01/04, genangan air setinggi sekitar 5 sentimeter telah surut,” terang Kapolsek.
Selain itu, debit air Sungai Bugel yang sebelumnya meluap akibat hujan deras, kini telah kembali ke kondisi normal.
“Aktivitas warga pun mulai berjalan kembali, termasuk akses jalan desa yang sudah dapat dilalui,” jelasnya.
Secara keseluruhan, kondisi banjir di Desa Bugel sudah surut. Aktivitas masyarakat mulai normal dan jalur-jalur desa sudah bisa dilewati.
Meski demikian, Kapolsek tetap mengimbau masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi cuaca buruk, seperti hujan disertai angin kencang yang dapat menimbulkan dampak lanjutan, termasuk pohon tumbang dan jalan licin.
Kapolsek juga memastikan bahwa pihaknya akan terus melakukan pemantauan dan patroli di wilayah rawan banjir serta berkoordinasi dengan instansi terkait guna mengantisipasi kemungkinan meningkatnya kembali debit air apabila hujan kembali turun.
Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengajak masyarakat untuk terus berperan aktif sebagai mitra Polri dalam menjaga keamanan dan keselamatan lingkungan.
“Apabila masyarakat menemukan potensi gangguan kamtibmas maupun kondisi darurat lainnya, kami mengimbau agar segera melaporkannya melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 0819-9970-0110 atau Call Center Polri 110,” ujarnya.
.jpeg)

.jpeg)