Polsek Kedokanbunder Polres Indramayu Bersama Satgas Covid-19 Tingkat Desa Tingkatkan Kegiatan 3 T


TRIBRATANEWSPOLRESINDRAMAYU,-------
Bhabinkamtibmas Polsek Kedokanbunder jajaran Polres Indramayu Polda Jabar bersama Satgas Covid-19 tingkat Desa tingkatkan kegiatan TESTING ( pengecekan orang yang diduga terkonfirmasi ), TRACING ( penelusuran kontak erat dengan orang terkonfirmasi ) dan TREATMENT ( kegiatan pencegahan, penanganan dan upaya lanjutan terhadap masyarakat ) dalam rangka melaksanakan PPKM levek 3 tingkat RT/RW di Desa Jayawinangun, Kecamatan Kedokanbunder, Kabupaten Indramayu, Senin (26/07/2021).


Kapolres Indramayu, AKBP Hafidh S Herlambang melalui Kapolsek Kedokanbunder, Ipda Trio Tirtana H mengatakan bahwa Penerapan protokol kesehatan yang ketat serta peningkatan testing, tracing, dan treatment akan menjadi pilar utama penanganan Covid-19.


Menurutnya, kegiatan 3T menjadi kunci untuk menurunkan angka kasus positif dan menurunkan angka fatalitas yang disebabkan virus COVID-19, ucap Kapolsek didampingi Kasubsi PID Humas Polres Indramayu, Ipda Agus Setiawan.


Ia juga menyebut, Kegiatan ini akan terus dilakukan sebagai salah satu upaya pemutus rantai penularan Covid-19 dan sara edukasi ke masyarakat akan pentingnya 3T disamping 5M. Pungkas Ipda Trio.


HMS RES IMYU

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Perjudian Togel Online Terungkap, Pelaku Ditangkap Langsung Unit Reskrim Polsek Anjatan di Teras Rumah

AKBP Ari Setyawan Wibowo Resmi Jabat Kapolres Indramayu