Jelajahi

Kategori
Best Viral Premium Blogger Templates

IKLAN 1

iklan 1

Iklan

iklan

Kapolsek Arahan Jalin Silaturahmi Kamtibmas Dengan UPTD Pertanian, Bahas Kesiapan Petani Hadapi Musim Tanam 2026

TRIBRATANEWS POLRES INDRAMAYU
Selasa, 13 Januari 2026 | Januari 13, 2026 WIB Last Updated 2026-01-13T08:03:04Z
iklan

 


INDRAMAYU – Kapolsek Arahan Polres Indramayu Polda Jabar AKP Sutrisno, S.H., M.H. bersama Kanit Binmas Aipda Warnoto, S.H. melaksanakan silaturahmi kamtibmas lintas instansi dengan mengunjungi UPTD Pertanian Kecamatan Arahan di Desa Cidempet, Selasa (13/1/2026).


Kegiatan yang berlangsung sekitar pukul 11.00 WIB tersebut bertujuan untuk berkoordinasi terkait kesiapan petani menghadapi musim tanam tahun 2026. 


Fokus pembahasan meliputi kesiapan Rencana Definitif Kebutuhan Kelompok (RDKK) pupuk subsidi, pengendalian hama tanaman, serta percepatan pelaksanaan Masa Tanam I sesuai jadwal giliran air Golongan 3.


Selain itu, turut dibahas pula ketentuan masa tutup tanam yang ditetapkan pada 15 Februari 2026, agar pelaksanaan tanam serempak dapat berjalan optimal dan meminimalkan risiko serangan hama.


Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Arahan AKP Sutrisno mengatakan, sinergi antara Polri dan instansi pertanian merupakan bagian dari upaya menjaga stabilitas kamtibmas sekaligus mendukung program ketahanan pangan nasional.


“Polri hadir untuk memastikan proses persiapan pertanian berjalan tertib, aman, dan sesuai ketentuan. Dengan koordinasi yang baik, diharapkan distribusi pupuk subsidi tepat sasaran, pengendalian hama berjalan efektif, dan masa tanam dapat dilaksanakan sesuai jadwal,” ujar AKP Sutrisno.


Ia menambahkan, keterlibatan Polri dalam pendampingan sektor pertanian juga bertujuan mencegah potensi konflik antar petani, baik terkait distribusi pupuk, pembagian air irigasi, maupun permasalahan teknis lainnya di lapangan.


“Ketahanan pangan tidak hanya soal produksi, tetapi juga soal keamanan, keteraturan, dan kerja sama semua pihak. Melalui silaturahmi kamtibmas ini, kami ingin memastikan petani merasa didukung dan terlindungi,” pungkasnya.


Sementara itu, Kasi Humas Polres Indramayu AKP Tarno mengajak masyarakat untuk berperan aktif sebagai mitra Polri dalam menjaga keamanan lingkungan.


“Apabila masyarakat menemukan adanya potensi gangguan kamtibmas, kami imbau untuk segera melaporkannya melalui layanan Lapor Pak Polisi – SIAP MAS INDRAMAYU di WhatsApp 0819-9970-0110 atau melalui Call Center 110,” pungkasnya.

Komentar
komentar yang tampil sepenuhnya tanggung jawab komentator seperti yang diatur UU ITE
  • Kapolsek Arahan Jalin Silaturahmi Kamtibmas Dengan UPTD Pertanian, Bahas Kesiapan Petani Hadapi Musim Tanam 2026