Polsek Sindang Gelar Patroli Antisipasi C-3, Tawuran, dan Geng Motor
Indramayu – Polsek Sindang Polres Indramayu Polda Jabar meningkatkan patroli guna mengantisipasi kejahatan jalanan, termasuk Curat, Curas, Curanmor (C-3), tawuran antar remaja, hingga aksi geng motor yang kerap meresahkan masyarakat. Minggu dini hari (30/11/2025) Kapolres Indramayu AKBP Mochamad Fajar Gemilang melalui Kapolsek Sindang AKP H. Suhendi mengatakan patroli merupakan bentuk komitmen Polri dalam menjaga keamanan lingkungan. Patroli dilakukan secara mobile di titik-titik rawan, serta disertai pemantauan situasi di jalur sepi dan kawasan permukiman. Kapolsek menegaskan, pihaknya akan terus meningkatkan intensitas patroli untuk memastikan situasi tetap kondusif, terutama di malam akhir pekan. Kehadiran personel di lapangan diharapkan mampu mencegah potensi gangguan kamtibmas sekaligus memberikan rasa aman bagi warga yang masih beraktivitas pada malam hingga dini hari. “Kami berharap masyarakat ikut mendukung upaya kepolisian dengan tetap waspada, tidak beraktivitas yang berpoten...